04 Oktober 2016

Fitur Seru Di Snapchat Selain Bitmoji dan Filter Kamera

Salah satu fitur yang seru saat menggunakan Snapchat terletak pada filter kamera. Fitur tersebut sering digunakan para pengguna untuk mendandani diri sendiri menjadi yang mereka suka tergantung pemilihan filter. Tidak hanya itu, beberapa waktu yang lalu muncul fitur Bitmoji yang saat ini menjadi kesukaan para pengguna snapchat. Ternyata, selain dua fitur tersebut, ada lagi fitur yang sangat seru untuk digunakan yang tersedia di Snapchat.

Fitur Seru Di Snapchat Selain Bitmoji dan Filter Kamera

1. Mengatur Personalisasi emoji teman

Emoji teman akan berubah setiap saat, tergantung dari intensitas hubungan Anda dengan teman anda. Contohnya, seberapa sering Anda chatting dengan teman anda, dan seberapa sering mengomentari Story teman anda tersebut, dan lain-lain

Jika anda tidak suka dengan emoji yang dipilih oleh Snapchat untuk teman tersebut, anda bisa mengubahnya sesuai dengan keiinginan anda

Caranya cukup mudah, tekan ikon "hantu" di sisi atas aplikasi. Kemudian pilih ikon "Setting" di sisi kanan atas.

Geser layar ke bawah hingga Anda melihat opsi "Additional Service". Kemudian tekan "Manage" dan masuk ke "Friend Emojis". 

Semua hubungan maya pada aplikasi Snapchat yang diwakili oleh emoji bisa anda tukar sesuai dengan keinginan anda.

Baca juga :



2. Menyimpan konten ke Camera Roll

Fitur baru yang dirilis oleh snapchat yang bertajuk "Memories". Dapat digunakan untuk menyimpan konten yang akan atau telah diunggah agar tidak hilang setelah 24 jam. 

Namun, konten itu hanya bisa menyimpan di dalam aplikasi Snapchat, bukan di dalam ponsel. Jika ingin mengabadikan momen tersebut dan menyimpannya di ponsel, caranya cukup mudah. Pertama anda pergi ke "Settings" dan tekan ikon "hantu". Kemudian cari opsi "Memories" dan tekan "Save to". 

Anda bisa mengubah pengaturan default, konten yang hanya tersimpan di "Memories". Dengan mengubahnya ke "Memories & Camera Roll" atau "Camera Roll only".


3. Mengubah nama Snapchat teman

Sebagian pengguna snapchat menggunakan nama asli sebagai nama di Snapchat. Dan ada juga yang menggunakan nama yang aneh-aneh dan sedikit susah untuk di baca. 

Jika Anda tidak suka dengan nama alay Snapchat teman anda tersebut, anda bisa mengubah namanya sesuka anda. Tetapi, hanya untuk aplikasi yang anda gunakan. 

Caranya cukup mudah, tekan ikon "hantu" di sisi atas layar Snapchat. Selanjutnya, pilih "My Friends", dan cari akun Snapchat teman yang alay tersebut dan ubah dengan menekan ikon "Settings", pilih “Edit Name” dan ketik namanya sesuai dengan yang anda inginkan

4. Sinkronisasi Bitmoji ke Snapchat

Pembaruan sinkronisasi dengan Bitmoji bisa dikatakan sebagai salah satu pembaruan yang banyak mendapat tanggapan positif dari pengguna snapchat

Anda bisa membuat virtual avatar yang menggabarkan karakter fisik Anda : gaya berpakaian, gaya rambut dan warna kulit

Untuk sinkronisasi ini bisa digunakan pada android 4.1 keatas dan iOS 9 keatas, sebelum melakukan sinkronisasi pastikan juga jika anda telah mendownload dan mengaktifkan aplikasi Bitmoji. Jika belum mendownload Bitmoji, silahkan download di google play store atau apple play store

Masuk ke "Settings", kemudian pilih opsi "Bitmoji", tekan "Link Bitmoji". Sekarang anda sudah bisa bersenang-senang dengan menyematkan Bitmoji diri sendiri di konten Snapchat anda


EmoticonEmoticon