07 Januari 2017

Whatsapp Tidak Bisa Lagi Digunakan Pada Android dan iOS Jadul

Jika kamu menggunakan smartphone jadul dan masih bergantung pada aplikasi whatsapp, saat ini kamu tidak bisa lagi menggunakannya. Karena pada awal januari 2017, aplikasi whatsapp tidak lagi mendukung ponsel android yang masih menggunakan versi android 2.1, android 2.2 dan iPhone yang masih menggunakan iOS 6 atau versi sebelumnya

Whatsapp Tidak Bisa Lagi Digunakan Pada Android dan iOS Jadul

Langkah ini telah diumumkan pada awal tahun 2016.

"Kami ingin memfokuskan upaya kami pada platform mobile yang sebagian besar orang menggunakannya, sementara ini perangkat mobile telah menjadi bagian penting dari era teknologi modern saat ini, dan kita akan berencana memperluas fitur aplikasi ini dimasa depan "


Siapapun yang memiliki ponsel Android yang menggunakan Android 2.1 atau Android 2.2, Windows Phone versi 7.1 atau iPhone yang menggunakan iOS 6 atau versi sebelumnya tidak akan lagi dapat menggunakan aplikasi whatsapp.

Menurut Google, 0,1 persen dari perangkat Android masih menggunakan Android 2.2. Tapi, menurut matematika Mashable, diperkirakan 1,4 miliar perangkat Android aktif yang aktif diseluruh dunia, dan sekitar 1,4 juta perangkat mereka masih menjalankan Android 2.2.



Jadi apa yang akan kamu lakukan jika kamu menggunakan salah satu dari perangkat ini dan masih bergantung pada WhatsApp untuk aplikasi pesan?

Menurut perusahaan, jawabannya sangat sederhana, “berhenti menggunakan aplikasi whatsapp. Atau kamu harus meng-upgrade ke versi yang terbaru, baik itu menggunakan android, windows phone, atau iOS.

Itulah sedikit informasi dari zetmagz.com mengenai whatsapp tidak bisa lagi digunakan pada android dan ios jadul. Mohon maaf jika penulisan yang kurang bagus dan ada salah-salah ketik. Jika ada pertanyaan silahkan tinggal komentar dengan sopan. Jangan sungkan untuk berkunjung ke zetmagz.com untuk mendapatkan update informasi teknologi, game dan tips trik komputer lainnya.

Source: globalnews.ca


EmoticonEmoticon